Gimana ya rasa menjadi auditor itu...??? hmm.. tak semudah yang dibayangkan... auditor masa kini bukan lagi bisa petantang-petenteng mendatangi auditee... semua harus dalam kerangka PROFESIONAL...!! apalagi menjadi auditor eksternal bagi suatu lembaga semacam perusahaan..
yah, rasa auditor itu mulai kudapatkan, mungkin merasakan auditor yang belum kesampaian yah...
mendatangi unit kerja untuk mendapatkan data hasil temuan auditor eksternal apakah sudah ditindaklanjuti.. baru mendapatkan on job training di Departemen Litbang Manajemen, mau tidak mau harus memahami salah satu tugas Litbangmen sebagai management representative untuk menghandle sertifikasi ISO 9001, 14001, SNI, SMK3, OHSAS, ISPS Code. yang baru gue kerjakan baru untuk ISO 9001, 14001, SNI.. namanya juga verifikasi ke auditee, banyak yang lupa lah, belum sempatlah... nah di sinilah butuh ekstra sabar, harap maklum sajalah, rutinitas pabrik telah banyak menyita waktu mereka.
tapi, kegiatan verifikasi faktual di lapangan ini enjoy banget.. jadi lebih banyak tau masalah di proses pembuatan semen dan masalah sistem produksi.. so, syukur banget punya background teknik industri, bisa dengan cepat menganalisa permasalahan sistem...terkadang waktu verifikasi bisa kasih langsung saran untk di eksekusi.. clear jadinya temuan auditor eksternal dan bisa di closing...
teknik industri dan auditing memang tidak berhubungan secara langsung, kuliah dulu tidak ada yang namanya mata kuliah auditing. tapi metoda berfikir integratif sangat membantu sekali dalam memahami proses audit dan memahami permasalahan sistem... seperti Motto Teknik Industri, there is no best system, its only the better system. tidak ada sistem yang terbaik, tapi yang ada hanyalah sistem yang terbaik..
ada rasa teknik industri di Auditing n ada rasa auditor di sini. yang belum mungkin hanya bersama auditor...:)
Tuesday, September 9, 2008
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment